Cara mudah membuat efek foto Globe 3D
Jumat, 10 Mei 2013
Edit
Manipulasi foto | Didalam pelajaran IPS geografi pada saat SD kita pernah belajar dan mengenal globe. Globe adalah sebuah miniatur bola dunia yang berisikan peta-peta.
Nah, sekarang kita akan membuat sebuah globe yang isinya adalah kumpulan foto-foto pribadi kita. Jadi foto-foto kita disusun melingkar seperti layaknya sebuah globe bola dunia. Kelihatannya keren bukan J
Cara membuat efek foto globe 3D ini tidak akan menggunakan photoshop atau software sejenainya. Akan tetapi kita akan menggunakan sebuah situs yang menyediakan template globe. Yang nantinya kita tinggal memasukan foto-foto kita ke dalam template globe yang sudah di sediakan. Untuk hasil akhirnya bisa sobat lihat seperti gambar berikut ini

Cara mudah membuat efek fotoGlobe 3D
1. Silahkan sobat langsung saja menuju situs resminya di sini, kemudian pilih template globe.

2. Kemudian pilih beberapa foto yang akan di masukan kedalam template globe tadi. Sobat bisa mengambil foto dari komputer, dari link foto bahkan bisa mengambilnya dari koleksi foto facebook sobat. Setelah poto terpilih langsung saja klik prosses

3. Tahap selanjutnya sobat tingga klik save & share jika sobat ingin langsung mendownloadnya. Atau sobat bisa mengeditnya bila di perlukan

Hanya beberapa langkah, efek foto 3D langsung bisa sobat lihat hasilnya. Caranya super gampang tanpa perlu keahlian khusus. Selamat yah kini koleksi foto sobat sudah berubah menjadi globe 3D. Semoga bermanfaat.